Bantenmore.com
Lebak ¦Menjamurnya Galian tanah merah di Desa Cilayang Kecamatan Curug Bitung kabupaten Lebak yang persisnya berlokasi di tepian jalan raya Maja – koleang berpotensi merusak lingkungan dan mengganggu lalulintas pengguna jalan yang lain.
Berdasarkan pantauan awak media di lokasi pada Sabtu 11/06/22, aktivitas galian tanah merah tersebut menyisakan lubang besar yang mengganga dan tandus di beberapa titik di tepian jalan yang di khawatirkan kondisi tanah menjadi labil.
Selain itu antrian panjang mobil dumptruk ( tronton ) mengular yang Parkir di atas bahu dan badan jalan tentunya akan mengganggu lalu lintas pengguna jalan yang lain
Di perparah lagi banyaknya keluhan warga pengguna jalan saat melewati jalur tersebut ketika turun hujan
Seperti apa yang di upload di media sosial Facebook di info Curug Bitung Lebak Banten tanggal 2 Juni 2022 yang di kirim oleh akun bernama Mista
Di video tersebut terlihat jalan propinsi yang melintasi jalur Maja – Koleang, terlihat berwarna coklat di penuhi Lumpur dan licin sehingga banyak kendaraan yang tergelincir terlebih roda dua
Terlihat video tersebut telah di bagikan sebanyak 426 kali , dan di Like 128 dan 36 komentar yang cukup nyinyir
Mengomentari video tersebut akun Nurjaya menyebutkan ” parah amat eta jalan jadi rusak
Sedangkan akun Lutivia Nailla Zahra dengan nada nyinyir mengomentari ” Selamat datang di Destinasi Pariwisata Pabrik Coklat yang berhamburan di tengah jalan. “Semua tidak akan berhenti kalau masyarakatnya diam saja”.
Salah satu pengusaha Galian inisial HD saat di konfirmasi melalui pesan whast app nya belum memberikan tanggapan padahal pesan tersebut terlihat sudah centang 2 berwarna biru
Sampai berita ini di terbitkan belum ada tanggapan dari pihak terkait. (*/red/bm)
Sumber : Uwa black